Menghafal Al-Quran Kitabullah


Keutamaan Menghafal Al-Quran :
  • Dapat menghindarkan dirinya dari perbuatan sia-sia dan itu menjadi barometer keislaman seseorang.
  • Diberikan sesuatu yang terbaik dari Allah swt. Hadits : “Barangsiapa yg menyibukkan diri dengan Al Qur’an, akan Aku berikan sebaik-sebaik pemberian yg pernah Aku berikan kpd makhluk-Ku”
  • Akan dijaga dan dipelihara dari segala keburukan.
  • Diberikan kenikmatan yang senantiasa didamba oleh orang-orang yang beriman.
  • Orang yang berhak menjadi Imam
  • Ciri orang yang diberi ilmu oleh Allah
  • Mempunyai keutamaan-keutamaan di hari kiamat

  Keutamaan-keutamaan di hari Kiamat bagi penghafal Al Qur’an :

  • Mendapat derajat yang paling tinggi
  • Akan memperoleh pahala yang berlipat ganda
  • Kedua orang tuanya kelak akan mendapat kemuliaan di hari kiamat

Kiat-kiat Menghafal Al Qur’an :
TAHAP PERSIAPAN

  • Niat. Niat menghafal beberapa ayat atau semua Al Qur’an  hendaknya menanamkan keagungan dan kecintaan terhadap Al Qur’an. Dengan cara antara lain : membaca buku tentang keutamaan-keutamaan Al Qur’an.
  • Tahsin. Mentahsin atau membenarkan bacaan Al Qur’an dengan guru pembimbing. Karena tidak mungkin belajar Al Qur’an secara otodidak, oleh karena itu harus mencari guru pembimbing.
  • Memperbanyak membaca Al Qur’an. Contohnya : ayat yang ingin dihafal dibaca berulang-ulang.
  • Hendaknya mempersiapkan dan menata maknawiyah dan ruhaniyah kita. Salah satunya dengan cara memperbaiki akhlak kita terhadap Allah dan manusia.
  • Banyak bergaul dengan orang-orang yang menghafal Al Qur’an. Supaya tertular semangat menghafal Al Qur’an nya.
TAHAP PELAKSANAAN
Ada beberapa kaedah umum yang biasa dipakai oleh hafidz dan hafidzah :
  • Mengikhlaskan niat semata-mata karena Allah SWT. Jadi jangan ada niat sedikitpun bukan karena Allah SWT dalam menghafal Al Qur’an. Dan ada niat pula untuk mengamalkan apa yang terkandung dalam Al Qur’an.
  • Memilih waktu yg tepat. Pilih waktu yang sesuai dengan kondisi dan kesibukan kita. Para penghafal Al Qur’an mengatakan bahwa waktu terbaik untuk menghafal Al Qur’an adalah  1/3 malam terakhir atau sesudah waktu shalat shubuh, dikarenakan otak masih segar.
  • Memilih tempat yang tepat. Memilih tempat yang tidak banyak gangguannya, sehingga konsentrasi tidak pecah. Atau bisa juga menjadikan menghafal Al Qur’an itu menjadi momen-momen tertentu seperti : Jika ada seorg ibu yang hamil, maka ibu tersebut berniat menghafal 1-10 juz selama masa kehamilannya, sehingga pada saat anaknya lahir, si Ibu akan mendapatkan kenangan khusus bersama  dengan Al Qur’an.
  • Ketika kita menghafal dan merasa mengantuk, maka dianjurkan menghafalnya dengan cara berdiri dan berjalan sambil menghafal.
  • Memperindah bacaan Al Qur’an. Jika ingin menghafal harus dengan tajwid dan makhroj huruf yang benar serta indah bacaannya.
  • Menggunakan mushaf yang sama. Jika bisa gunakan mushaf pojok. Karena pada saat menghafal, format huruf-huruf Al Qur’an itu akan pindah ke otak kita, sehingga mempermudah kita dalam menghafal.
  • Memperbaiki bacaan dan tartil Al Qur’an
  • Mengikat satu ayat dengan ayat yang lain atau mengikat satu surat dengan surat yang lain atau mengikat satu halaman dengan halaman yang lain.
  • Memperbanyak pengulangan dengan hafalan baru.
  • Menghafal secara rutin lebih baik daripada menghafal secara terputus-putus. Jadi sebaiknya ada target hafalan harian, contohnya 2 ayat sehari.
  • Menghafal dengan perlahan-lahan dengan tartil lebih baik daripada menghafal dengan cepat tanpa tartil.
  • Diberikan perhatian khusus terhadap ayat-ayat yang serupa (mutasyabihat).
  • Menyetorkan hafalan kepada guru pembimbing.
  • Mengiringi hafalan dengan amalan baik seperti menjauhi maksiat.
  • Mengulang-ulang hafalan secara teratur.
  • Memahami kandungan ayat yang akan dihafal.
  • Memiliki motivasi yang kuat untuk menghafal.
  • Memperbanyak doa agar diberi kemudahan oleh Allah SWT dalam menghafal Al Qur’an.
Tips :
  • Sebaiknya menghafal Al Qur’an dimulai dari surat-surat yang mudah dahulu, karena psikologi manusia itu jika berhasil melalui yang mudah akan meningkat semangatnya untuk melanjutkan menghafal surat-surat berikutnya.
  • Hafalan Al Qur’an harus diulang-ulang karena karakteristik dari mengahfal AL Qur’an adalah hafalan Al Qur’an cepat hilang jika tidak diulang-ulang.
  • Kecerdasan  bukan faktor utama dalam menghafal Al Qur’an tetapi Ketekunan adalah faktor utama dalam menghafal Al Qur’an.


About Us

Game Cinta Quran

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum rhoncus vehicula tortor, vel cursus elit. Donec nec nisl felis. Pellentesque ultrices sem sit amet eros interdum, id elementum nisi ermentum.




Recent

recentposts

Random

randomposts