Agar Anak Gemar Membaca Al Quran

Agar Anak Gemar Membaca Al Quran

Membaca Al Quran adalah sebuah Ibadah yang nilainya sangat tinggi sebagaimana yang telah disampaikan oleh Rasulullah Saw. dalam sebuah hadits bahwa satu huruf dinilai sebagai 10 kebaikan. Dengan membaca Al Quran juga kita akan mendapatkan syafaat sebagaimana disampaikan oleh Beliau Rasulullah saw.

Begitu banyaknya keutamaan bagi orang yang membaca Al Quran baik ia faham atau tidak. Yang patut dicatat hanyalah bahwa orang yang tidak mau tunduk dan tidak mau mengikuti petunjuk Al Quran akan mendapatkan siksa dan ancaman yang sangat pedih. 



Berkut ini tips agar anak gemar membaca Al Quran :
  • Jangan tinggalkan dalam sehari membaca Al Quran di hadapan anak-anak, bersama anak-anak Anda. Karena hal inilah yang mereka lihat dan dengar dari Anda
  • Sering-seringlah memperdengarkan kepada anak Murottal Al Quran sebelum ia bangun tidur dan menjelang tidur. Sebaiknya hal ini dilakukan setiap hari 
  • Tampakkan kepada anak bahwa orang yang senang membaca Al Quran adalah anak yang baik dan hebat dan Anda menghormati mereka.
  • Sampaikan ungkapan senang Anda kepadanya saat ia selesai membaca Al Quran. Misalnya, Abi senang melihat adik membaca Al Quran.
  • Ungkapkan rasa senang itu dalam bentuk pelukan dan cium sayang kepada anak Anda.
  • Berikanlah hadiah yang pantas dan sesuai dengan usia anak saat dia belajar membaca Al Quran
  • Janjikan baginya hadiah yang lebih besar (misal jalan-jalan ke kebun binatang) bila ia telah rutin membaca Al Quran setiap hari selama 1 bulan. Ini perlu dicatat setiap hari untuk memantau pasang surut motivasi anak.
  • Umumkan atau sampaikan kepada teman-teman anak Anda bahwa adik (anak Anda) telah berhasil meraih kasih sayang Allah dengan rajinnya ia membaca Al Quran. Hal ini bisa dilakukan dengan mengundang anak-anak tetangga untuk tasyakuran kecil-kecilan dengan tujuan Mengukuhkan Anak Bahwa ia telah Jadi Anak yang senang dan Gemar Membaca Al Quran
  • Yang tidak boleh dilupakan oleh orang tua adalah mendoakan putra-putrinya agar mereka tumbuh menjadi generasi yang mencintai Al Quran yaitu dengan semangat mempelajarinya, membacanya, mengamalkannya dan mengajak manusia mengikutinya.
Semoga tips Agar Anak Gemar Membaca Al Quran ini membantu orang tua membimbing anaknya dekat kepada Allah dengan Al Quran.

RUMAH CINTA QURAN
agar anak Anda Jatuh Cinta pada Al Quran





About Us

Game Cinta Quran

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum rhoncus vehicula tortor, vel cursus elit. Donec nec nisl felis. Pellentesque ultrices sem sit amet eros interdum, id elementum nisi ermentum.




Recent

recentposts

Random

randomposts